Deskripsi
Prestasi bisa direncanakan, dikejar, diupayakan dengan
kerja keras. Setiap orang bisa berprestasi maksimal.
Sukses diyakini bisa menjadi milik siapa saja yang mau bekerja keras. Sukses datang mengikuti hukum panen, harvest
law; artinya seberapa kesuksesan yang Anda peroleh sesuai
dengan usaha yang Anda korbankan untuk meraihnya. Usaha
optimal akan membuahkan prestasi maksimal.
Dalam rangka mengoptimalkan usaha meraih prestasi
pada event Olimpiade Sains Nasional (OSN) bagi siswa
SMP/MTs, khususnya pada mata pelajaran IPS, buku ini hadir
di hadapan Anda. Harapannya, bisa menjadi pembuka jalan
untuk Anda meraih prestasi terbaiknya, dalam kegiatan
kompetisi OSN bidang IPS.
Kita sudah memahami bersama bahwa kemenangan tidak
datang begitu saja. Kemenangan memerlukan persiapan,
strategi, latihan, evaluasi, dan perbaikan. Semakin banyak
berlatih semakin baik hasil akhirnya. Pepatah practice makes
all easy, mengajarkan bahwa berlatih itu akan menjadikan
segala sesuatu bisa dijalani dengan mudah. Dalam buku ini
disajikan soal-soal OSN mata pelajaran IPS untuk dikenali dan
menjadi bahan belajar dalam rangka persiapan mengikuti
kompetisi OSN.
Buku-buku pesanan Anda yang sedang tidak tersedia (stok produk fisik habis), membutuhkan waktu kurang lebih 14 hari hingga siap kirim ke alamat pemesanan. Setiap update proses pesanan, Anda akan menerima informasi melalui Email.
Jika ada buku yg jilidnya lebih dari satu, dan atau yg memiliki lebih dari satu kategori naskah (puisi+cerpen+pantun), MOHON untuk menuliskan jilid atau kategori naskah yg ingin Anda beli pada kolom Catatan Pembelian (ORDER NOTES) saat melakukan Checkout Pembelian”
Ulasan
Belum ada ulasan.